Jakarta – PT Elang Mahkota Teknologi Tbk (Emtek) resmi menjalin kemitraan hak siar media eksklusif berdurasi multi-tahun bersama UFC®, organisasi Mixed Martial Arts (MMA) terbesar di dunia yang berada di bawah naungan TKO Group Holdings (NYSE: TKO). Melalui kerja sama ini, Vidio dan NEX ditetapkan sebagai rumah eksklusif UFC di Indonesia mulai Januari 2026.
Berdasarkan perjanjian tersebut, Vidio dan NEX akan menayangkan seluruh event UFC secara live dan eksklusif, mencakup UFC Numbered Events serta UFC Fight Nights. Penayangan perdana dalam kemitraan ini akan dimulai dengan UFC® 324: GAETHJE vs. PIMBLETT, yang dijadwalkan tayang langsung di Indonesia pada Minggu, 25 Januari 2026.
Tak hanya menghadirkan siaran langsung, Vidio dan NEX juga akan menyuguhkan beragam program orisinal pilihan seperti UFC Countdown, UFC Connected, hingga ROAD TO UFC—turnamen prestisius yang menjadi jalur resmi bagi petarung terbaik Asia-Pasifik menuju panggung UFC.
Kehadiran UFC di Vidio dan NEX diprediksi akan mendapat sambutan besar dari penggemar olahraga tarung di Tanah Air. Indonesia saat ini dikenal sebagai salah satu pasar MMA dengan pertumbuhan paling pesat di Asia Tenggara. Kemitraan ini sekaligus menegaskan komitmen jangka panjang UFC dalam memperluas jangkauan dan memperkuat keterlibatan penggemar di kawasan regional melalui kolaborasi dengan mitra media terkemuka.
Chief of Marketing Officer Vidio, Teguh Wicaksono, menyampaikan kebanggaannya atas kerja sama strategis ini.
“Kami sangat bangga dan bersemangat menjadi rumah eksklusif UFC di Indonesia. Kolaborasi ini tidak hanya memperkaya portofolio konten olahraga premium Vidio, tetapi juga menegaskan posisi kami sebagai satu-satunya platform OTT di Indonesia yang menghadirkan tayangan combat sports paling lengkap dan bergengsi,” ujarnya dalam keterangan rilisnya pada Rabu (21/1/2026).
Sementara itu, Hendy Lim, Head of Sports Business Emtek Group sekaligus CEO of NEX, menegaskan komitmen NEX dalam menghadirkan pengalaman menonton berkualitas bagi penggemar UFC.
“Melalui channel Champions Fight di NEX, kami menghadirkan siaran UFC secara LIVE dengan kualitas HD. Paket UFC kami hadirkan dengan harga Rp49.000 per 30 hari, lengkap dengan akses GRATIS Paket Basic+ yang menyajikan beragam hiburan dan film premium,” jelasnya.
Dari pihak UFC, Kevin Chang, Senior Vice President dan Head of Asia UFC, menyambut antusias kemitraan ini.
“Indonesia merupakan salah satu pasar MMA paling dinamis dan berkembang pesat di Asia Tenggara. Kami antusias bekerja sama dengan Emtek sebagai perusahaan media terkemuka di Indonesia untuk menghadirkan pengalaman menonton UFC berkualitas tinggi bagi basis pelanggan Vidio dan NEX,” katanya.
Kini, penggemar dapat menikmati seluruh pertandingan UFC—baik live maupun tayangan pustaka seperti Classic Fights, Documentary, dan Compilation—melalui berbagai perangkat, mulai dari ponsel, tablet, laptop hingga TV. Vidio juga menghadirkan berbagai pilihan paket langganan UFC dengan harga promo yang fleksibel bagi penonton.
Sebagai pembuka, dua agenda besar siap memacu adrenalin penggemar, yakni UFC® 324: Gaethje vs. Pimblett pada 25 Januari 2026 di Las Vegas, serta UFC® 325: Volkanovski vs. Lopes 2 yang akan digelar pada 1 Februari 2026 di Sydney.
Dengan kolaborasi ini, menyaksikan UFC di Indonesia kini semakin mudah, lengkap, dan eksklusif. Vidio dan NEX siap menghadirkan sensasi pertarungan kelas dunia—lebih dari sekadar menang dan kalah.


